Ad image

AQUA KLATEN Kirim Bantuan Air Bersih ke Perbatasan

DesaKlaten.com
2 Min Read

Tidak hanya warga di Lereng Gunung Merapi yang terjadi krisis air bersih. Namun hal serupa juga dialami warga perbatasan Klaten dan Sukoharjo. PT Tirta Investama (AQUA) Klaten menjadikan wilayah perbatasan sebagai tujuan untuk program bantuan air bersih.

Untuk lokasi pertama pengiriman bantuan air bersih di Desa Tulas, Kecamatan Karangdowo. Sumur milik warga di desa ini sudah berkurang drastis selama musim kemarau. Bahkan, ada warga yang sudah membeli air bersih ke swasta dengan harga hingga ratusan ribu rupiah.

“Kami tentu sangat senang mendapat bantuan air bersih. Biasanya kalau sudah mengering air sumurnya, kami sering minta ke tetangga. Ada yang patungan untuk membeli air bersih yang diantar dengan truk tangki,” ujar Muji, 47, salah satu warga.

Sekitar pukul 15.30, air yang dikirim AQUA Klaten datang. Warga langsung antusias untuk mendatangi mobil tangki. Air bersih kemudian dituang ke tempat penyimpanan yang berada di belakang masjid. Dengan tertib warga mengantre sambil membawa ember.

Kepala Pabrik AQUA Klaten I Ketut Muwaranata mengatakan, pengiriman air bersih ke masyarakat yang mengalami kesulitan air sudah menjadi program rutin. Tahun ini, bantuan air bersih dibagi ke dua wilayah. Yakni dikirim ke warga di lereng Gunung Merapi dan daerah perbatasan Sukoharjo.

“Dalam melaksanakan kegiatan ini, kami selalu berkoordinasi dengan badan penanggulangan bencana daerah (BPBD) untuk lokasi yang dikirim bantuan air bersih. Sehingga air dapat diterima masyarakat yang kesulitan memenuhi kebutuhan air bersih,” ujarnya.

Sementara itu, Manager Corporate Social Responsibility ( CSR) AQUA Klaten Rama Zakaria menambahkan, untuk tahap pertama ada lima tangki air bersih yang dikirim ke Karangdowo. AQUA Klaten masih menyediakan air bersih untuk masyarakat.

“Kami juga koordinasi dengan relawan di masing-masing daerah yang mengalami kesulitan mendapat air bersih. Sehingga kegiatan bisa tepat tujuan dan diterima dengan tertib,” ungkap Rama. (ren/oh)

(rs/ren/per/JPR) 

Share This Article
Follow:
DesaKlaten.com adalah sebuah blog sederhana yang berisi informasi dari berbagai media online yang kami sajikan kembali dengan tujuan untuk mengingatkan kembali akan harmonisasi sebuah desa yang penuh dengan Anugerah Tuhan YME.